Khasiat.co.id – Minum kopi merupakan sebuah kegiatan yang banyak dilakukan banyak orang pada saat meluangkan waktu santai. Minuman ini memiliki kandungan gizi yang sangatlah baik sekali untuk tubuh. Selain itu, minuman ini juga merupakan salah satu minuman yang bisa melawan kanker dengan baik. Rasa dari minuman ini juga memiliki cita rasa yang sangatlah unik dengan warnanya yang hitam. Tidak heran jika minuman ini telah terkenal dan menjadi favorit di Indonesia maupun di luar negeri.
Berbicara tentang kandungan yang ada di kopi ini sangatlah banyak sekali. Untuk kandungannya yang ada yaitu riboflavin (vitamin B), asam pantotenat (vitamin B5), kalium, mangan, niacin, magnesium dan juga kandungan lainnya. Tentu dengan banyaknya kandungan tersebut dipastikan memiliki manfaat dan khasiat tersendiri. Lalu apa saja manfaat dan khasiat minum kopi, berikut inilah informasinya.
1. Mencegah kanker
Kopi memiliki kandungan antioksidan yang sangatlah tinggi. Sebuah penelitian di Jepang telah membuktikan jika seseorang mengonsumsi kopi 2 kali dalam sehari maka akan jauh dari penyakit kanker usus.
2. Menjaga kesehatan mulut
Minum kopi merupakan salah satu hal yang baik karena bisa menjaga kesehatan mulut. Kandungan dari minuman ini memiliki sifat anti bakteri yang sangatlah baik sekali untuk kebersihan mulut. Hal ini nantinya bisa menyembuhkan gigi anda yang berlubang, infeksi gusi dan plak.
3. Meningkatkan stamina
Kopi ini memiliki kandungan zat kafein yang sangatlah tinggi. Kafein ini telah dipercaya bisa meningkatkan stamina tubuh menjadi lebih baik. Selain itu, kandungan adenosin yang ada di tubuh bisa bekerja untuk sel dan menyebabkan anda ingin tidur terhadap otak. Jadi jika otak anda tidur, maka kinerja sel dan pergerakannya menjadi lebih lambat dan membuat perasaan anda menjadi lebih segar.
4. Mencegah parkinson
Parkinson merupakan penyakit yang sangatlah populer dan penyebabnya merupakan degradasi fungsi saraf yang ada di dalam tubuh manusia. Minum kopi secara rutin akan membantu anda untuk meningkatkan perlindungan pada penyakit parkinson.
5. Mengurangi risiko diabetes
Khasiat minum kopi lainnya bisa mengurangi risiko terkena diabetes. Kandungan asam klorogenat yang ada pada kopi ini bisa membantu kinerja peningkatan pembentukan insulin. Sebuah ahli telah membuktikan bahwa penyakit diabetes bisa diturunkan 50& akibat dari manfaat kopi.
6. Meningkatkan memori
Dengan minum kopi bisa membantu anda dalam meningkatkan memori. Sebuah penelitian telah membuktikan dengan meminum kopi dua cangkir berkafein bisa meningkatkan memori untuk jangka pendek dan juga kecepatan reaksi.
7. Mencegah depresi
Perempuan yang telah meminum dua hingga tiga kopi cangkir sehari maka akan sedikit kemungkinan mengalami depresi. Kemudian bagi mereka yang meminum empat cangkir hanya memiliki 20% risiko lebih rendah.
8. Mencegah penyakit batu empedu
Sebuah penelitian yang terjadi di Harvard telah membuktikan bahwa seorang wanita yang meminum empat cangkir kopi dalam sehari akan memiliki risiko 25% lebih rendah dari penyakit batu empedu dibandingkan yang tidak mengonsumsinya.
9. Meningkatkan metabolisme tubuh
Minum kopi juga bisa membantu anda dalam mempertahankan ataupun menurunkan berat badan. Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2008 telah menemukan bahwa kafein yang ada di dalam kopi telah merangsang metabolisme tubuh, hal ini terjadi hanyalah pada orang yang normal. Sedangkan untuk seseorang yang mengalami obesitas, akan mengalami oksidasi lemak yang sangatlah besar.
10. Mencegah encok
Sebuah penelitian yang dilakukan tahun 2007, telah membuktikan bahwa seorang pria yang sudah berumur 40 tahun lebih mengonsumsi kopi dengan jangka panjang sangatlah rendah risiko untuk terkena penyakit encok.
Baca Juga : 13 Manfaat dan Khasiat Minum Susu untuk Kesehatan
Selain 10 manfaat dan khasiat minum kopi untuk kesehatan, ada lagi 5 manfaat lainnya dari minuman ini yang perlu anda ketahui, Berikut ini manfaatnya:
5 Manfaat dan Khasiat Minum Kopi Lainnya:
- Meningkatkan kinerja dan performa
- Mengandung antioksidan yang tinggi
- Mengurangi risiko penyakit Alzheimer
- Meningkatkan mood
- Mengurangi risiko terkena penyakit Demensia
Diatas itulah 15 manfaat dan khasiat minum kopi untuk kesehatan tubuh yang perlu anda ketahui. Semoga informasi tentang khasiat minuman ini bermanfaat untuk menambah wawasan serta pengetahuan anda dalam menjaga kesehatan anda dan dengan mengkonsumsi minuman yang sehat setiap harinya, serta pola hidup yang sehat akan lebih menguntungkan anda di masa depan nanti.