Khasiat.co.id Teh hijau dalam bahasa inggris disebut green tea dan kini semakin digemari beberapa tahun belakangan, banyak sekali makanan dan minuman kekinian yang menggunakan bahan dasar teh hijau sebagai camputannya.
Manfaat yang terkandung pada teh hijau tidak hanya untuk kesehatan saja tetapi teh hijau juga bermanfaat untuk kecantikan wajah.
Teh hijau memiliki beragam khasiat untuk kesehatan, seperti membantu membakar lemak, mencegah kanker, menurunkan kadar gua darah, bahkan mencegah penyakit jantung. Kemudian teh hijau juga megandung kafein yang bisa meningktakan daya serta fungsi otak.
Setelah kami telusuri lebih lanjut, ternyata manfaat dari teh hijau sudah dikenal sejak tahun 2.737 SM. Tak heran jika kini teh hijau diyakini begitu bermanfaat untuk tubuh.
Nah, dan berikut di bawah ini 4 Manfaat Teh Hijau Untuk Kesehatan Tubuh yang harus kalia ketahui, berikut di bawah ini.
1. Mencegah kanker
Kanker menjadi salah satu penyebab utama kematian di dunia karena pertumbuhan sel yang tidak terkendali, seain itu kanker juga menjadi penyakit kronis yang memperlihatkan kerusakan oksidatif pada peradangan kronis.
Selain dapat mencegah risiko penyakit jantung, teh hijau juga bisa dipercaya dapat mencegah penyakit kaker. Teh hijau memiliki senyawa aktif polifenol yang bisa membantu menghambat pertumbuhan sel kanker.
Baca juga: 5 Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan
2. Menjaga tekanan darah
Seperti yang sudah disebutkan seblumnya, bahwa teh hijau memiliki kandungan polifenol yang bisa menurunkan tekanan darah. Kemudian teh hijau juga bermanfaat untuk mmebuat otot pada pembuluh darah menjadi lebih rileks.
3. Menambah energi
Sebagian besar orang mungkin mengetahui untuk meningktakan energi hanya bisa diperoleh dari makanan sehat saja. Kenyataannya, kandungan yang terhadap di dalam teh hijau juga bisa meningkatkan energi. Hal tersebut terjadi karena teh hijau atau green tea memiliki kandungan kafein yang bisa mengubah asam lemak menjadi energi.
Baca juga: 5 Manfaat Daun Pandan Wangi Untuk Kesehatan
4. Meningkatkan fungsi otak
Teh hijau memiliki kandungan kafein yang dinilai dapat menghambat adenosin. Adenosin adalah senyawa yang bisa memberikan rasa kantuk.
Teh hijau bisa menjadi solusi bagi kalian yang kini merasa kurang fokus karena mengantuk. Selain itu bisa juga meningkatkan fokus, teh hijau bisa diyakini bisa meningkatkan daya ingat, kombinasi kanusngan asam amino dan kafein di dalam teh hijau bisa membantu kerja otak menjadi lebih baik jika dibandingkan dengan kopi.